Operational excellence atau keunggulan operasional terjadi ketika setiap karyawan dapat melihat seluruh proses yang memberikan nilai kepada pelanggan, dan mampu memperbaiki proses itu ketika bermasalah. Sehingga jika terdapat suatu masalah dalam prosesnya, karyawan secara langsung dapat memperbaikinya tanpa harus melapor dan menunggu perintah manajemen. Strategi ini mengharuskan perusahaan untuk menjalani transformasi digital dari ujung ke ujung proses bisnis.
Berikut beberapa manfaat implementasi Operational Excellence:
Efisiensi alur kerja Strategi ini mendorong karyawan memperbaiki proses yang bermasalah secara langsung tanpa harus membawa laporan dan menunggu perintah, alur proses kerja menjadi lebih singkat dan masalah cepat teratasi
Menangkap masalah dengan cepat Digitalisasi yang memberikan visibilitas penuh terhadap seluruh proses menjadikan masalah dengan cepat teridentifikasi dan diselesaikan.
Hemat biaya Penyelesaian masalah secara dini secara tidak langsung mencegah timbulnya masalah yang lebih besar sehingga dapat menghemat biaya perbaikan
Proses kerja lebih efektif Penanganan masalah secara langsung tentunya memperpendek proses kerja dan birokrasi yang dulunya terjadi secara konvensional
Efisiensi penggunaan tools kerja Digitalisasi penuh seluruh proses bisnis akan memaksimalkan penggunaan tools kerja oleh seluruh karyawan
Commentaires